Liputan6.com, Jakarta - Samsung kembali membuktikan bahwa kualitas fotografi malam kini bukan lagi monopoli perangkat flagship.
Melalui Galaxy A56 5G, pengalaman mengambil foto malam hari—yang mereka sebut sebagai Nightography—disulap menjadi proses kreatif yang tidak hanya indah secara teknis, tetapi juga kaya akan cerita dan emosi, hanya dengan A56 ini.
Tekno Liputan6.com pun berkesempatan untuk menjajal kemampuan kamera HP Samsung tersebut, belum lama ini untuk menjepret keindahan Kota Jakarta di malam hari.
Selama pemakaian, kami merasa hasil foto Samsung Galaxy A56 5G bisa diandalkan. Dalam kondisi cukup cahaya, hasil foto perangkat ini mampu tampil dengan warna yang bagus dan terbilang detail.
Lantas, seperti apa hasil jepretan Galaxy A56 5G di malam hari, simak beberapa hasilnya berikut ini:
Hasil Foto Nightography Samsung Galaxy A56 5G
Foto ini diambil tim Tekno Liputan6.com, dalam acara Experiences Nightography Samsung Galaxy A56 5G di kawasan Bundaharan HI Jakarta Pusat, Jam 19.30 malam.
Dalam foto ini tim tekno menggunakan mode Pro dari kamera Galaxy A56 5G, dengan teknik Low Ligthing dan pengaturan ISO 3200, F1,8, shutter speed 1/60 s.
Pencahayaan foto ini hanya mengandalkan cahaya alami yang besar dari gedung-gedung pencakar langit disekitar. Kemudian fokus dari foto-foto ini terletak pada subjek yang berdiri membelakangi gedung Grand Hyatt Hotel.
Pada foto di atas, kami mengambil gambar gedung-gedung tinggi di daerah sekitar FX Sudirman dengan mode Pro yang diatur secara otomatis.
Dari hasil tersebut bisa dilihat kalau dengan mode Auto pun, gambar yang dihasilkan sudah terlihat detail dan indah.
Hasil Foto Long Exposure
Berikut ini adalah foto yang dihasilkan Samsung galaxy A56 5G dengan teknik fotografi Long Exposure.
Foto ini di ambil dari bagian atas Bus Tour Jakarta, ketika sedang berhenti di Bundaharan HI Jakarta. Di sini, kami harus menunggu beberapa menit untuk mendapatkan hasil jejak cahaya (Light Trails) dari kendaraan yang lewat.
Teknik Foto Worm’s Eye View
Hasil foto diatas adalah hasil foto gedung Grand Hyatt Hotel dan Da Vinci Tower, yang ter-capture dengan sempurna menggunakan Galaxy A56.
Dalam foto ini, kami menggunakan teknik foto Worm’s Eye View, yaitu teknik memotret dari bawah ke atas, untuk menonjolkan tinggi dan keagungan gedung. Teknik ini memang cocok untuk mengambil gambar gedung pencakar langit.
Hasil Foto Portrait
Dalam foto ini tim Tekno Liputan6.com menggunakan mode Pro dari kamera Galaxy A56 5G, dengan teknik Low Ligthing dan settingan ISO 3200, F1,8, shutter speed 1/60 s.
Pencahayaan foto ini hanya mengandalkan cahaya alami yang besar dari gedung-gedung pencakar langit disekitar. Kemudian fokus dari foto-foto ini terletak pada subjek yang berdiri membelakangi gedung Grand Hyatt Hotel.
Spesifikasi Samsung Galaxy A56 5G
Untuk diketahui, Samsung telah resmi meluncurkan Galaxy A56 5G di Indonesia. Smartphone ini hadir dengan berbagai peningkatan spesifikasi yang menarik, mulai dari layar hingga performa dan kamera.
Galaxy A56 5G ditenagai oleh chipset Exynos 1580 dan pilihan RAM 8GB atau 12GB, serta penyimpanan internal 128GB atau 256GB.
Smartphone ini juga menawarkan konektivitas 5G yang cepat dan stabil, memastikan pengalaman internet yang lancar. Kehadiran fitur Awesome Intelligence (AI) semakin menambah nilai jual ponsel ini.
Dengan layar Super AMOLED 6.7 inci beresolusi Full HD+ (1080 x 2340 piksel) dan refresh rate 120Hz, Galaxy A56 memberikan visual yang tajam dan responsif.
Dilengkapi dengan proteksi Corning Gorilla Glass Victus+, layar Galaxy A56 juga lebih tahan terhadap goresan dan benturan. Baterai berkapasitas 5. 000 mAh dengan pengisian cepat 45W menjadi daya tahan yang mumpuni untuk penggunaan seharian.
Sistem operasi Android 15 dengan One UI 7 memberikan pengalaman antarmuka yang intuitif. Berbagai fitur dan optimasi telah disematkan untuk meningkatkan performa dan efisiensi baterai.
Samsung Galaxy A56 dibekali dengan sistem kamera yang mumpuni. Kamera belakang utama 50MP (wide) yang dilengkapi kamera ultrawide 12MP dan kamera makro 5MP melengkapi kemampuan fotografi ponsel ini.
Kamera depan 12MP (f/2.2) cocok untuk kebutuhan selfie dan video call. Kemampuan perekaman video hingga 2160p memungkinkan pengguna untuk merekam momen-momen berharga dengan kualitas tinggi.
Punya Fitur AI Auto Trim dan Best Face
Untuk hasil yang lebih maksimal, perangkat ini dibekali dua fitur AI terbaru, seperti Auto Trim dan Best Face untuk memudahkan dalam membuat konten.
Dengan fitur Best Face, kamu tak perlu khawatir jika tertangkap sedang berkedip saat berfoto bersama teman-teman, karena AI akan mengenali wajahmu dan menawarkan ekspresi terbaik secara otomatis.
Sementara bagi yang suka membuat konten, fitur Auto Trim akan memudahkan proses editing dengan memotong dan menyusun ulang rekaman secara otomatis agar lebih rapi dan menarik.
Untuk mendukung kinerja, Galaxy A56 5G ditenagai prosesor terbaru Exynos 1580 yang menghadirkan kecepatan dan efisiensi tinggi, sehingga gaming, multitasking, dan aktivitas sehari-hari terasa lebih responsif.
"Samsung Galaxy A56 5G hadir dengan Exynos 1580 untuk performa maksimal, kamera yang dilengkapi Video HDR serta mode Low Noise untuk hasil foto dan video jernih di segala pencahayaan," ujar Ricky Bunardi selaku MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, Kamis (6/3/2025).
Ia menambahkan, Samsung Galaxy A56, juga dilengkapi fitur AI yang memudahkan pengguna dalam membuat konten seru dan keren.