Konser Spesial KOSTCON 2025 Tour Menyapa Jakarta, 2 Agustus 2025, Segini Harga Tiketnya

5 hours ago 4

Liputan6.com, Jakarta Kabar gembira untuk para pencinta K-Drama. Deretan penyanyi soundtrack ikonis dari sejumlah serial drakor favorit segera hadir secara live dalam konser spesial KOSTCON 2025 Tour – Korean Ost. Concert 2025 Tour. 

Konser ini dijadwalkan melawat sejumlah negara di Asia termasuk Indonesia. Menariknya, Indonesia akan jadi tuan rumah tur pembuka rangkaian KOSTCON 2025 Tour di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, 2 Agustus 2025.

Konser OST Drama Korea ini promotori TMC dan didedikasikan untuk penggemar drakor di Indonesia, yang mampu menghargai kekuatan emosional K-Drama. “Ini lebih dari sekadar konser,” kata CEO TMC, Aulia Mahariza.

Bersama mitra kreatif, yakni Hi-Five Entertainment Sdn. Bhd. dan Kelebrity Worldwide Inc., TMC menjanjikan KOSTCON 2025 Tour sebagai konser OST K-Drama pertama sekaligus terbesar.

Pertama dan Terbesar

“KOSTCON 2025 adalah konser OST K-Drama pertama dan terbesar yang pernah ada di Indonesia. Ini momentum penghormatan yang tulus untuk kisah dan lagu dalam drama Korea yang menyentuh sanubari jutaan orang,” Aulia Mahariza mengulas.

Lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Minggu (4/5/2025), sejumlah nama berpengaruh dalam dunia soundtrack drakor bakal hadir dalam KOSTCON 2025. Mereka antara lain Kim Bum Soo (I Miss You - Stairway to Heaven).

Pengalaman Istimewa

Selain itu, ada Heize (Can You See My Heart - Hotel Del Luna), Lyn (With You - Descendants of the Sun), Lee Mujin (Lilac - Love Your Enemy), K.Will (Beautiful Moment – Masterpiece), hingga So You (I Miss You – Goblin). 

“Kami sangat senang dapat memberi pengalaman istimewa ini kepada para penggemar drakor di segala usia,” ucao Aulia Mahariza seraya mengingatkan tiket konser sudah bisa dibeli mulai Senin, 5 Mei 2025, situs resmi tiket.com dan kostcon.com.

Segini Harga Tiketnya

Untuk Anda, berikut kami sajikan harga tiket Konser Spesial KOSTCON 2025 Tour di Indonesia Arena Jakarta, 2 Agustus 2025 dengan catatan, semua harga yang tertera belum termasuk ppn. 

Rp950.000 (CAT 5)

Rp1.450.000 (CAT 4)

Rp2.150.000 (CAT 3)

Rp2.350.000 (CAT 2)

Rp2.550.000 (CAT 1)

Rp2.750.000 (VIP)

Rp2.950.000 (VVIP)

Selain di Jakarta, KOSTCON 2025 Tour juga akan mampir ke sejumlah kota besar lain di Asia yakni Manila, Filipina (6 Agustus 2025), Dubai, Uni Emirate Arab (5 September 2025), Bangkok, Thailand (13 September 2025), dan Penang, Malaysia (25 Oktober 2025).

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |