Liputan6.com, Seoul - Perseteruan ADOR dengan NewJeans rupanya masih jauh dari kata selesai. Justru sebaliknya. Sekitar seminggu setelah Danielle dkk menggelar konferensi pers dan menyatakan pemutusan kontrak dengan agensinya, kini giliran agensinya yang bermanuver.
Dilansir dari Soompi, Kamis (5/12/2024), anak perusahaan HYBE ini menyatakan telah mengambil langkah hukum terkait keputusan grup bentukan Min Hee Jin tersebut.
“Pada tanggal 3 Desember, kami mengajukan gugatan ke Pengadilan Distrik Pusat Seoul untuk mengonfirmasi secara hukum keabsahan kontrak eksklusif dengan artis kami, NewJeans,” begitu pernyataan ADOR di awal pengumumannya.
Pihak ADOR mengaku sebenarnya tak ingin mengambil langkah ini, tapi mau tak mau harus dilakukan.
“Kami sebelumnya tidak ingin masalah dengan artis kami diselesaikan lewat pengadilan, tapi ini tak terhindarkan demi mengklarifikasi kepada artis dan para pemangku kepentingan bahwa kontrak eksklusif antara agensi dan artis tidak dapat diakhiri begitu saja berdasarkan keputusan sepihak. Klaim,” kata mereka.
ADOR juga menegaskan bahwa pihaknya mesti mengambil langkah ini demi menegakkan landasan industri K-pop, yang berlandaskan kepercayaan yang sehat antara artis dan agensi.
ADOR Mengaku Terpaksa Ajukan Tuntutan
Dalam pernyataannya, ADOR kembali menekankan bahwa berat bagi mereka untuk mengambil keputusan ini.
“Kami menyampaikan kabar ini dengan berat hati, tapi ini dilakukan demi mencegah kesalahpahaman yang mungkin dimiliki sang artis mengenai legalitas pemutusan kontrak, yang bisa berakibat pelanggaran kontrak eksklusif, menyebabkan kerugian yang tidak terduga dan kebingungan bagi pemangku kepentingan, baik di industri domestik maupun internasional.”
ADOR Masih Tetap Ingin Bersama NewJeans
Meski gugatan diajukan, ADOR menegaskan pihaknya masih tetap ingin bekerja sama dengan pelantun “How Sweet” tersebut.
“ADOR tetap berpendirian untuk terus bersama NewJeans. Selain meminta keputusan hukum mengenai keabsahan kontrak eksklusif, kami percaya bahwa diskusi yang cukup dan tulus dengan para artis mutlak diperlukan,” kata dia.
Belum Berhasil Komunikasi dengan NewJeans
ADOR menyebut banyak karyawannya yang meminta dibuka komunikasi dengan NewJeans, namun pihak agensi belum berhasil meakukannya.
“Namun kami akan terus berusaha untuk menyelesaikan kesalahpahaman yang tidak perlu terjadi antara kami. Kami akan melakukan yang terbaik untuk membalas rasa cinta terhadap musik NewJeans dengan aktivitas yang lebih baik.”