Liputan6.com, Jakarta Alfie Alfandy enggan menanggapi lebih dalam perihal perjalanan umrah selebgram Isa Zega yang menuai kontroversi. Pasalnya, transgender pemilik nama asli Sahrul tersebut diketahui mengenakan pakaian perempuan muslimah saat di Tanah Suci Mekah.
Buntutnya, Isa Zega pun dilaporkan ke polisi atas dugaan menistakan agama. Isa Zega dilaporkan oleh aktivis Hanny Kristianto di Polres Jakarta Selatan pada 20 November 2024 lalu.
Alfie Alfandy mengaku harus lebih dulu mengetahui duduk permasalahan sebenernya sebelum berkomentar. Terlebih, Tuhan juga meminta hamba-Nya untuk tidak menghakimi orang lain, sebelum benar-benar mengetahuinya.
"Kita harus tahu dulu case-nya seperti apa. Kita nggak bisa hakimi secara langsung dan aku pribadi belum tau secara detil tentang ini, aku nggak berani speak up. Karena Allah bilang jangan judge dulu orang, kita nggak tau nih gimana hatinya," kata Alfie Alfandy kepada wartawan di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (23/11/2204) malam.
Ingatkan untuk Tabayyun
Menurut Alfie, administrasi keberangkatan Isa Zega umrah ke Tanah Suci juga menjadi hal lain yang harus dipahami sebelum memberikan komentar. Apalagi hal itu berkaitan dengan hukum di Arab Saudi.
"Syariat melanggar, apakah secara dokumen dia tertulis pria atau wanita. Ini berkaitan hukum di Saudi. Kita enggak tahu juga sebenernya dia, harus ngobrol dulu, tabayyun dulu, baru kita bisa kasih statement," tuturnya.
Harus Tahu Dulu Detailnya
Alfie enggan mengomentari protes yang bermunculan atas sikap Isa Zega yang dinilai telah melecehkan agama. Ia mengaku harus tabayyun atau berhati-hati dan tak tergesa, serta berkonsultasi dengan para ulama sebelum memberikan komentarnya.
"Harus mengetahui detailnya dulu. Kalau terkait orang mengatakan melecehkan agama, Wallahualam. Tapi yang jelas dia menyalahi syariat. Gue harus diskusi lagi sama guru-guru gue, tabayyun sama orangnya," ujarnya.
Pilih Diskusi Terlebih Dulu
Disinggung mengenai sejumlah ustaz yang sudah angkat bicara, Alfie menduga mereka sudah mengetahui lebih dalam mengenai permasalahan ini. Sementara ia belum tahu dan mengetahui secara pasti duduk perkaranya.
"Mungkin mereka sudah tahu, dan gue belum. Makanya gue harus tabayyun dulu dan diskusi dengan guru guru gue. Apa langkah yang bijak. Doain aja salam waktu dekat ketemu orangnya, tabayyun, diskusi sama guru-guru gue," ucap Alfie Alfandy.