Oppo Find N5 Diminati Konsumen, Ludes Terjual Meski Dibanderol Rp 28 Juta

12 hours ago 7

Liputan6.com, Jakarta - Meski dijual dengan harga premium sebesar Rp 28 juta, Oppo Find N5 justru ludes terjual di berbagai toko offline Oppo di berbagai daerah di Indonesia hanya dalam hitungan beberapa hari resmi diluncurkan.

Fenomena ini sangat mengejutkan, sekaligus menjadi bukti pasa smartphone layar lipat premium berkembang pesat dan sangat diminat.

Menurut Oppo Indonesia, tingginya animo terhadap HP Android Find N5 ini melebihi ekspektasi awal perusahaan berbasis di China tersebut.

"Oppo Find N5 terpantau habis terjual di hampir seluruh toko offline Oppo di Indonesia dalam waktu yang relatif singkat sejak pertama kali tersedia," kata Arga Simanjuntak, Head of Public Relations OPPO Indonesia, dalam keterangannya, Senin (12/5/2025).

Dia menambahkan, "fenomena ini adalah respons luar biasa, terutama mengingat HP Find N5 menjadi salah satu foldable dengan harga tertinggi di pasaran saat ini.”

Tak hanya itu, HP baru Oppo tersebut diakui telah mencetak rekor penjualan, mengungguli generasi sebelumnya, Find N3.

Find N5 hadir dengan desain ramping dan ringan, namun tetap menyuguhkan layar besar dan nyaman untuk pemakaian sehari-hari dan multitasking. Inovasi HP Android milik Oppo dan pengalaman penggunaan ditawarkan jadi daya tarik utama bagi konsumen kelas atas.

Stok Terbatas, Ini Kata Oppo Indonesia!

<p>Oppo Find N5. (Liputan6.com/ Yuslianson)</p>

Meski bukan HP lipat termurah, Oppo Find N5 justru membuktikan konsumen di Tanah Air kini lebih terbuka terhadap teknologi baru, termasuk di segmen flagship.

"Tingginya permintaan menunjukkan masyarakat semakin mempertimbangkan nilai dan pengalaman penggunaan, bukan sekadar harga," ujar Arga.

Perusahaan mengakui saat ini stok HP barunya tersebut masih terbatas di berbagai wilayah. Oppo sedang mengupayakan percepatan distribusi ulang, dengan harapan ketersediaan kembali normal setelah 20 Mei mendatang.

"Kami sedang bekerja keras untuk menambah ketersediaan stok. Konsumen yang berminat untuk beli Find N5 harap bersabar, dan menyampaikan terima kasih atas antusiasme luar biasa dari para konsumen," kata Arga.

Berkaca dari fenomena ini, membuktikan HP layar lipat premium telah keluar dari pasar niche. Di mana konsumen kini semakin berani mencoba teknologi baru, meskipun harus merogoh kocek lebih dalam.

Oppo Find N5 Bisa Tahan Beban hingga 50 kg

Oppo Find N5 resmi meluncur untuk pasar Indonesia. (Liputan6.com/Dinda Ariyani)

Salah satu fitur yang paling mencuri perhatian saat peluncuran Oppo Find N5 adalah engsel Titanium Flexion yang bisa menahan beban hingga 50 kilogram. 

Material titanium grade 5 dan Ultra High Strength Steel membuat bagian engsel ini 36 persen lebih kokoh dari generasi sebelumnya, tapi tetap ringan dan presisi.

Oppo bahkan memakai teknik cetak 3D buat menjamin daya tahan dan akurasi strukturnya. Ini membuat pengalaman buka tutup HP layar lipat tersebut terasa mulus dan nyaman.

Oppo Find N5 juga sudah kantongi sertifikasi TUV Rheinland Reliable Folding, yang membuktikan keandalan perangkat lipat ini untuk jangka panjang.

Tahan Air dan Panas Ekstrem

<p>Oppo Find N5 varian Cosmic Black dan White Misty. (Liputan6.com/ Yuslianson)</p>

Tidak cuma kuat, Oppo Find N5 juga jadi smartphone lipat pertama di dunia dengan rating IPX9. Artinya, smartphone ini memiliki ketahanan terhadap semprotan air bersuhu tinggi dan tekanan esktrem.

Bodi belakangnya pakai material aluminium seri 7000, sedangkan layarnya dilindungi kaca nanokristal ultra tipis yang lebih tahan banting sampai 20 persen dibanding kaca biasa.

Layar Tangguh 9 Lapisan, Minim Lipatan

Layar fleksibel Oppo Find N5 terdiri dari 9 lapisan pelindung, termasuk kaca ultra tipis, baja tahan karat setipis 0,1mm dan lapisan elastomer anti shock.

HP Oppo juga memiliki sertifikasi Minimized Crease dari TUV Rheinland, sehingga lipatan layar nyaris tak terlihat. 

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |