One UI 7 Beta Hadir ke Lebih Banyak Perangkat, Ini Daftar HP Samsung Galaxy yang Kebagian

2 days ago 7

Liputan6.com, Jakarta - Samsung terus melanjutkan pengujian One UI 7 Beta dengan giliran lebih banyak perangkat yang bisa mencobanya kali ini.

Mengutip GSM Arena, Jumat (7/3/2025), untuk urutan, Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6 menjadi yang pertama mendapatkan update beta. Program ini tersedia untuk pengguna di India, Korea, Inggris, dan AS, tapi diperkirakan akan segera diperluas ke lebih banyak negara dalam waktu terdekat.

Setelah itu, Galaxy S23 series, Galaxy Tab S10 series, dan Galaxy A55 akan menjadi perangkat berikutnya yang menerima One UI 7 Beta, yang dijadwalkan tiba sebelum akhir bulan ini.

One UI 7 Beta Hadir dengan Fitur AI, Tapi Ada Batasan

Seperti yang sudah diperkirakan, update ini membawa berbagai fitur baru, termasuk peningkatan berbasis AI yang sebelumnya diperkenalkan di OneUI 6.1.

Tapi, ada kemungkinan kalau beberapa fitur tidak akan tersedia untuk perangkat lama atau dengan spesifikasi lebih rendah, dan ini sudah dikonfirmasi oleh pihak Samsung pada pertengahan Februari lalu.

Yang menjadi daya tarik utama dari One UI 7 adalah Samsung terus mengoptimalkan antarmuka pengguna agar lebih intutif dan responsif, sistemnya juga diharapkan menghadirkan peningkatan efisiensi daya dan performa yang lebih baik dibandingkan versi sebelumnya.

Promosi 1

Cara Bergabung dengan One UI 7 Beta

Bagi pengguna yang ingin mencoba One UI 7 lebih awal, Samsung membuka pendaftaran melalui aplikasi Samsung Members.

Cukup masuk ke aplikasi, cari banner program beta, lalu ikuti petunjuk pendaftarannya. Tapi, perlu diingat, karena ini masih versi beta, mungkin ada bug atau kendala yang bisa muncul selama penggunaan.

Sementara itu, bagi yang lebih memilih menunggu versi stabil, Samsung menargetkan rilis resmi One UI 7 pada April. Jadwal ini tampaknya sesuai dengan bocoran yang sebelumnya beredar sejak akhir Februari.

Dengan update ini, Samsung kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pengalaman software terbaik untuk pengguna. 

Kini tinggal menunggu apakah fitur-fitur berbasis AI di One UI 7 akan benar-benar memberikan perubahan signifikan dalam penggunaan sehari-hari.

Galaxy Buds 3 Series Kebagian Fitur Baru Berkat Update One UI 7

Sebagai informasi, Samsung baru saja memamerkan fitur-fitur baru yang akan hadir di Galaxy Buds 3. Fitur-fitur ini ada berkat pembaruan One UI 7. 

Salah satu fitur utama One UI 7 adalah peningkatan kontrol Galaxy Buds yang kini dapat diakses langsung melalui sistem, bukan hanya melalui aplikasi Galaxy Wearable.

Samsung menjelaskan bahwa pengguna Galaxy Buds 3 dan Buds 3 Pro yang dipasangkan dengan smartphone Galaxy S25 series dapat menyesuaikan profil suara, peredam kebisingan, dan pengaturan lainnya langsung dari panel pengaturan cepat.

Dikutip 9to5Google, Senin (3/3/2025), panel pengaturan ini juga memungkinkan pengguna mengatur preferensi suara untuk aplikasi tertentu.

Fitur baru lainnya mencakup “Adapt Sound,” yang menyesuaikan kualitas suara saat panggilan atau menonton video, serta peningkatan pada fitur terjemahan langsung Samsung Interpreter.

Samsung memperkenalkan fitur-fitur baru yang menarik, namun sebagian besar hanya tersedia di One UI 7, yang saat ini eksklusif untuk seri Galaxy S25.

Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |