Di Balik Sukses Konser God Bless Unplugged, Kala Legenda Rock Indonesia Menantang Diri dalam Format Baru

5 hours ago 1

Liputan6.com, Jakarta Band rok legendaris God Bless sukses menggelar konser unplugged pada Sabtu, 17 Mei 2025. Gelaran itu menjadi momen bersejarah bagi Achmad Albar Cs, karena untuk kali pertama mereka menyuguhkan konser berkonsep unplugged atau akustik.

Di balik sukses penyelenggaraan konser God Bless Unplugged, ada tangan dingin CEO Kolam Ikan Creative, Iwan Kurniawan, yang jadi promotor acara. Ia bukan orang baru di dunia pertunjukan musik, dan pernah menangani proyek untuk Panbers dan The Mercys.

"Kita ingin menggarap band-band yang hebat di masanya, salah satunya God Bless. Kalau enggak salah bulan Januari kita ngobrol, Februari confirmed. Pas Ramadan kita sudah buka jual tiket," ujar Iwan Kurniawan kepada Liputan6.com.

Keunikan konser ini terletak pada tantangan teknis dan musikal yang dihadapi para personel God Bless. Format unplugged menuntut pendekatan musikal yang jauh berbeda dari biasanya. Meski begitu, semangat para personel untuk memberi yang terbaik patut diacungi jempol.

"Saya pernah melihat God Bless 50 tahun pas pakai orkestra, baru kali ini main unplugged. Alhamdulillah sih mereka approve. Kalau enggak salah sampai 12 kali latihan, karena semangat memberikan yang terbaik di konser unplugged ini," ungkapnya.

Violin, Perkusi, Agar Tak Terasa Sepi

Meski mengusung format akustik, sisi rok God Bless tetap kental di konser kemarin. Itu tak lepas dari penambahan violin hingga perkusi, yang menjadikan sound terasa penuh tanpa menghilangkan konsep akustik yang diusung.

"Kita menambahkan unsur musik lain seperti violin, perkusi, jadi musik tidak terasa sepi, tetap penuh. Roknya tetap ada, tapi konsep akustiknya terjaga. Ya punya tantangan tersendiri sih buat om-om," urai Iwan Kurniawan.

Keberadaan Abdel Achrian sebagai host menjadi hal yang menarik sepanjang konser. Iwan Kurniawan sengaja melibatkan Abdel untuk menjaga suasana tetap hidup dan menghibur, mengingat para personel God Bless cenderung tidak banyak bicara di atas panggung.

“Kami harus cari cara bagaimana looks dan mood malam itu mesti entertain tanpa memaksakan om-om ini ngomong banyak,” ia menyambung.

Approach Bang Haji

Momen tak terduga justru datang ketika Rhoma Irama tiba-tiba muncul sebagai bintang tamu. Diakui Iwan Kurniawan, kehadiran Raja Dangdut memang disiapkan secara diam-diam dan bahkan dirahasiakan dari personel God Bless.

"Saya approach Bang Haji, itu last minutes baru disepakati H-3, 'Oke saya mau datang. Bahkan istri Om Ian sampai bilang, 'Saya enggak tahu tiba-tiba ada Bang Haji',” Iwan Kurniawan mengenang.

Selain Rhoma Irama, konser God Bless Unplugged turut dimeriahkan Nicky Astria, Tohpati, dan Ikang Fawzi. Iwan Kurniawan memilih Nicky Astria karena faktor kedekatannya secara personal dan musikal dengan Ian Antono, gitaris God Bless.

"Nicky menurut kami tidak bisa lepas dari sejarah God Bless, makanya saya tawarkan konsep Om Ian sama Nicky dan Tohpati bawakan 'Syair Kehidupan.' Alhamdulillah mereka terima dan jadi sesuatu juga," paparnya, panjang.

Konsep Unplugged Diterima Penonton

Sebagai promotor, Iwan Kurniawan memosisikan diri sebagai pelayan untuk penonton yang rela beli tiket untuk pertunjukan yang digelarnya. Baginya, kepuasan penonton menjadi ukuran keberhasilan yang sesungguhnya.

"Memang tantangan di malam itu saya buktikan konsep unplugged ini diterima penonton, itu yang saya tunggu sampai akhir. Pas apresiasi itu datang, saya ucap syukur saja sih. Kalau puas ya kita inginnya lebih lagilah. Tapi Alhamdulillah orang yang datang happy," aku Iwan Kurniawan.

Kesuksesan konser God Bless Unplugged membuka peluang baru bagi Kolam Ikan Creative. Diakuinya, ada beberapa toko menyatakan ketertarikan untuk berkolaborasi. Menurut Iwan Kurniawan, ini bukan hanya soal pertunjukan, namun juga tentang mengenalkan musisi legendaris kepada generasi muda.

"Intinya indonesia enggak kurang seniman luar biasa. Negara ini harus hadir buat mereka dan anak anak gen z milenial harus tahu bahwa di zamannya banyak seniman, musisi, penyanyi yang juga punya karya luar biasa. Kami ingin kontribusi mengenalkan mereka ini ada dan karyanya luar biasa," Iwan Kurniawan mengakhiri.

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |