Liputan6.com, Jakarta Penyanyi dan penulis lagu Dere bersama Tiga Dua Satu, resmi merilis album keduanya yang bertajuk Berbunga. Album ini mengangkat tema cinta dengan segala warnanya, menjadi ruang ekspresi bagi Dere untuk mengisahkan perjalanan rasa, mulai dari jatuh cinta hingga patah hati.
Seperti bunga yang tumbuh, mekar, lalu layu, Dere memaknai beragam pengalaman cinta melalui sepuluh lagu yang ia sajikan dalam album ini.
Dalam proses kreatif Berbunga, Dere bekerja sama dengan dua produser, Yoseph Sitompul dan Mikha Angelo. Album ini menampilkan eksplorasi musikal yang kaya, mulai dari aransemen baru, penggunaan elemen bunyi digital, ritme dinamis, hingga sentuhan rap.
Dere juga berkolaborasi dengan Tulus dalam penulisan lirik dan melodi, menambah kekuatan cerita di balik lagu-lagu terbarunya.
Banyak Mencoba Hal Baru
“Di studio, kami banyak coba hal baru. Saat kulik 'Puspa' bareng Bang Yoseph, ritmisnya menggugah aku untuk spontan nge-rap. Begitu juga saat garap 'Lampu Sorot' bareng Kak Mikha, kami seru-seruan kulik suara unik, dari bunyi nyala api sampai embusan angin," ujar Dere mengenai pengalaman kreatifnya.
Aku sangat senang dan merasa seru dalam proses pengerjaan album ini. Aku berharap semua yang mendengarkan bisa ikut merasakan senang dan serunya,” lanjutnya, mengutip keterangan yang disampaikannya belum lama ini.
Perkembangan dalam Karya Dere
Mikha Angelo, salah satu produser, mengungkapkan perkembangan yang ia lihat dalam karya Dere sejak album pertamanya, Rubik. “Dua tahun setelah album Rubik, terasa Dere semakin dewasa dari penulisan lirik dan topik lagu-lagunya.
Dan dari tiga lagu yang dikerjakan bersama, 'Mawar', 'Bengis', dan 'Lampu Sorot', semuanya punya cerita yang spesifik. Jadi sebagai produser pun menyenangkan karena bisa eksplorasi instrumentasi dan rasa yang berbeda-beda,” kata Mikha.
Banyak Ide dan Rasa yang Berkembang
Sementara itu, Yoseph Sitompul menambahkan bahwa banyak ide dan rasa yang berkembang dalam lagu-lagu baru Dere. “Saya merasa banyak ide dan rasa yang berevolusi dengan lagu-lagu baru Dere. Semua bunyi yang diolah mencoba mengikuti padu padan rasa dari setiap lagu. Semoga setiap komposisinya mengingatkan semua pendengar tentang rasa-rasa yang pernah atau sedang dialami,” tuturnya.
Album Berbunga resmi diluncurkan pada 25 April 2025 dan kini sudah dapat dinikmati di seluruh platform musik digital. Dere berharap karya terbarunya ini bisa meninggalkan kesan mendalam di hati para pendengarnya.
Berikut daftar lagu dalam album Berbunga:
- Lampu Sorot
- Mawar
- Genetika
- Jona
- Nirwana
- Biru
- Bengis
- Bianglala
- Luar
- Puspa