Jadi intinya...
- Audisi 'Asmara Gen Z' sukses digelar di Yogyakarta, dihadiri ratusan peserta.
- Vania Azka Priscilla hadir sebagai juri, memberi semangat peserta audisi.
- Jakarta jadi kota terakhir audisi, dimeriahkan Aqeela Calista & Harry Vaughan.
Liputan6.com, Jakarta Ajang pencarian bakat “Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti” berlanjut ke kota keempat. Setelah sukses dilangsungkan di Medan, Surabaya dan Bandung, audisi ini berlanjut ke Yogyakarta, dilangsungkan di Plaza Ambarrukmo pada Minggu (20/7/2025).
Event ini juga dihadiri ratusan peserta yang hadir dari berbagai wilayah sejak pagi. Mereka hendak menunjukkan kemampuan mereka—mulai dari akting, bernyanyi, menari, bermain alat musik, hingga seni bela diri.
Seperti kota-kota sebelumnya, perhelatan Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti juga dimeriahkan oleh seorang bintang sinetron SCTV ini. Kali ini yang hadir adalah Vania Azka Priscilla.
Tak hanya menjadi juri, Vania juga menyapa langsung para peserta dan penggemar serta memberikan semangat dan masukan positif yang membangun kepada para peserta audisi.
Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti Jakarta Ditutup di Jakarta
Akhir pekan ini, audisi “Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti” akan hadir di Kota Jakarta yang sekaligus merupakan kota terakhir dari rangkaian audisi “Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti” . Audisi akan digelar di Neo Soho - Jakarta, pada hari Minggu, 27 Juli 2025 mulai pukul 10.00 WIB dan dimeriahkan oleh kehadiran bintang sinetron “Asmara Gen Z”, Aqeela Calista dan Harry Vaughan.
Audisi ini terbuka bagi seluruh remaja berusia 13 hingga 20 tahun, baik yang belum pernah mengikuti audisi maupun yang sudah mengikuti audisi online namun belum berhasil lolos ke tahap berikutnya. Peserta hanya perlu datang langsung ke lokasi audisi dan menunjukkan bakat terbaik mereka di hadapan para juri. Seluruh proses audisi tidak dipungut biaya alias GRATIS.
Jangan Lupa, Pantau Akun Resmi SCTV
Melalui program ini, SCTV bersama WOW Spageti berkomitmen untuk terus membuka ruang seluas-luasnya bagi generasi muda yang ingin berkarya dan mengembangkan potensi di industri hiburan Tanah Air. Untuk informasi lebih lanjut, ikuti akun resmi SCTV di media sosial dan pantau terus update terbaru seputar audisi dan sinetron Asmara Gen Z.
Datang dan Ikuti audisi “Asmara Gen Z Mencari Bintang WOW Bersama WOW Spageti”! GRATIS!