Liputan6.com, Jakarta Vokalis Bring Me The Horizon, Oli Sykes, dan istrinya yang juga artis sekaligus penyanyi alt-pop asal Brasil, Alissic, tengah berbahagia menantikan kelahiran anak kembar. Kabar ini mereka umumkan lewat sebuah video di Instagram pada Minggu (11/5/2025).
Dalam video yang diunggah, pasangan yang menikah sejak 2017 itu menggelar acara gender reveal sederhana dengan kue cupcake. Sykes memberi keterangan singkat pada unggahan tersebut dengan kata “dois”, yang berarti “dua” dalam bahasa Portugis, bahasa ibu Alissic.
Video menunjukkan mereka duduk berdua di meja makan dengan masing-masing membawa cupcake dalam kotak kardus. Alissic lebih dulu mengambil kuenya sambil berkata pada kamera, “Ini si kembar satu, beneran.”
Setelah menggigit kue, tampak isian berwarna merah muda di dalamnya. “Ya ampun, kita akan punya bayi perempuan!” seru Sykes sambil memeluk sang istri.
Berteriak Girang Berdua
Tak lama, Sykes pun menggigit cupcake miliknya. Isian berwarna biru muncul dari dalam kue, menandakan bayi laki-laki. Mereka berdua berteriak girang, dan Sykes berulang kali berkata, “Nggak mungkin!”
Sambil mengusap air mata, Alissic terlihat terharu, sedangkan Sykes masih sempat bergurau, “Enak juga kuenya.”
Pertemuan dengan Istri
Alissic, yang bernama asli Alissa Salls, pertama kali bertemu Sykes ketika ia mengerjakan proyek untuk lini pakaian Drop Dead milik sang vokalis. Pasangan ini resmi menikah pada 2017.
Di luar kabar bahagia tersebut, Sykes baru-baru ini juga mengungkapkan bahwa ia kembali aktif di studio. Bulan lalu, ia membagikan dua foto yang memperlihatkan dirinya sedang berada di ruang rekaman.
Kegiatan Bring Me The Horizon ke Depan
Bring Me The Horizon dijadwalkan tampil sebagai salah satu penampil utama di festival Reading & Leeds 2025. Dalam wawancara dengan NME pada Desember 2024 lalu, Sykes mengatakan bandnya telah menyiapkan “beberapa lagu lagi” untuk dibawakan di panggung tersebut. Ia juga sempat mengisyaratkan rencana merilis lagu-lagu dari proyek Nex Gen: Director’s Cut.
Selain itu, band ini telah mengumumkan tur arena di Amerika Utara yang akan digelar pada musim gugur 2025. Mereka juga dijadwalkan tampil di festival Louder Than Life di AS pada September, setelah sebelumnya manggung di Rock Am Ring dan Rock Im Park di Jerman pada Juni.