Top 3 Tekno: Kehadiran AI di Microsoft Notepad Hingga Dukungan Warganet ke Timnas

2 months ago 39

Liputan6.com, Jakarta - Microsoft dilaporkan akan meningkatkan kemampuan dua aplikasi besutannya yakni Paint dan Notepad. Sama seperti tren saat ini, peningkatan tersebut berupa integrasi dengan AI.

Informasi ini pun menjadi salah satu artikel paling populer yang ada di kanal Tekno Liputan6.com, Jumat (15/11/2024), kemarin. Dengan kehadiran fitur AI, pengguna Microsoft Notepad dan Paint pun disebut akan semakin terbantu.

Selain soal intergrasi AI di dua aplikasi Microsoft, rencana Meta menghadirkan iklan ke aplikasi Threads di awal 2025 juga menarik perhatian para pembaca.

Langkah ini pun disebut sebagai upaya Meta yang ingin mulai menghasilkan uang dari layanan tersebut. Terakhir, artikel lain yang juga banyak diminati adalah dukungan warganet menjelang duel Timnas Indonesia vs Jepang.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya, berikut informasinya.

1. Microsoft Bikin Notepad dan Paint Makin Pintar, Kini Hadir dengan Fitur AI

 Microsoft diketahui akan meningkatkan kemampuan dua aplikasi ikoniknya, yakni Paint dan Notepad. Peningkatan itu dilakukan dengan integrasi AI untuk mempermudah aktivitas penggunanya.

Dikutip dari The Register, Jumat (15/11/2024), salah satu fitur AI yang dihadirkan Microsoft di Notepad adalah Rewrite. Seperti namanya, fitur ini memungkinkan pengguna menyempurnakan teks yang sedang dibuatnya.

Dijelaskan, ada beberapa opsi yang ditawarkan fitur ini, seperti 'Buat teks lebih ringkas', 'Buat teks lebih formal', dan 'Buat lebih santai'.

Setelah pengguna memiliki opsi yang diinginkan, AI akan menghasilkan pilihan teks alternatif. Jadi, pengguna Microsoft Notepad tinggal memilih opsi yang diinginkan.

Baca selengkapnya di sini

2. Meta akan Tebar Iklan ke Threads mulai Januari 2025?

Meta berencana menghadirkan iklan ke aplikasi Threads pada Januari 2025. Langkah itu menunjukkan bahwa perusahaan ingin mulai menghasilkan uang dari layanan yang berkembang pesat tersebut.

Pada Agustus, ketika aplikasi tersebut mencapai 200 juta pengguna, CEO Meta Mark Zuckerberg mengatakan bahwa Threads dapat menjadi layanan dengan satu miliar pengguna.

Ia menyebut, untuk menghasilkan uang dari aplikasi tersebut akan menjadi upaya bertahun-tahun. Demikian menurut laporan The Information, dikutip dari Engadget, Kamis (14/11/2024).

"Semua produk baru ini, kami kirimkan, dan kemudian ada jangka waktu beberapa tahun antara penskalaannya dan kemudian penskalaannya tidak hanya ke pengalaman konsumen tetapi juga bisnis yang sangat besar," kata Zuckerberg.

Baca selengkapnya di sini

3. Jelang Duel Timnas Indonesia vs Jepang, Warganet: Bismillah, Nggak Ada yang Nggak Mungkin!

Menjelang laga penting antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia dan Jepang di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, antusiasme masyarakat Tanah Air kian membara.

Rencananya, timnas Indonesia akan bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (15/11/2024), pada jam 19.00 WIB.

Diprediksi, duel ini akan menjadi tantangan besar bagi tim Garuda. Pasalnya, peringkat Jepang saat ini jauh di atas Indonesia, yaitu di posisi ke-15 dunia.

Meski begitu, optimisme masyarakat tetap tinggi, terutama terhadap perjuangan anak asuh Shin Tae-yong yang diharapkan mampu memberi performa terbaik.

Di platform media sosial X--sebelumnya bernama Twitter, dukungan untuk tim Garuda pun sudah membanjiri lini masa dan terlihat tagar #TimnasDay pun saat ini menjadi trending topic nomor satu.

Tercatat, lebih dari 13.6 ribu cuitan dari warganet memadati lini masa X dengan doa dan dukungan untuk timnas Indonesia.

Baca selengkapnya di sini

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |