Liputan6.com, Jakarta - Apple kembali merilis iOS 18.3 beta 2 untuk pengembang, cuma sekitar seminggu setelah beta pertama kali diperkenalkan. Pembaruan ini membawa sejumlah perubahan dan penyempurnaan bagi pengguna iPhone sebelum versi finalnya dirilis ke publik pada April mendatang.
Berikut daftar fitur baru yang hadir di iOS 18.4 beta 2 yang dikutip dari 9to5mac, Kamis (5/3/2025)
Fitur Baru di iOS 18.4 Beta 2
1. Pengaturan Prioritas Notifikasi
Pengguna bisa memilih aplikasi mana saja yang berhak mendapat prioritas dalam daftar notifikasi. Pengaturan ini bisa ditemukan di aplikasi Settings, di mana semua aplikasi yang terpasang akan muncul dalam daftar prioritas.
2. Visual Intelligence untuk iPhone 15 Pro
Sesuai janji Apple, iOS 18.4 beta 2 menghadirkan fitur Visual Intelligence untuk iPhone 15 Pro. Fitur ini bisa diakses melalui Action Button atau Control Center.
Selain itu, Apple juga menambahkan sejumlah tombol baru di Control Center untuk mempermudah akses ke Apple Intelligence dan Siri:
- Talk to Siri
- Type to Siri
- Visual Intelligence
Fitur Type to Siri sendiri sebenarnya sudah diperkenalkan di iOS 18.1 tahun lalu.
3. Aplikasi Apple Vision Pro
Pembaruan ini juga menghadirkan aplikasi baru bernama Apple Vision Pro. Aplikasi ini dirancang untuk pengguna Vision Pro agar lebih mudah menemukan konten dan pengalaman spasial, serta mendapatkan tips tentang perangkat mereka.
Sementara itu, dalam visionOS 2.4 beta 2, Apple juga menambahkan aplikasi Spatial Gallery yang mengumpulkan foto dan video spasial serta panorama dalam satu tempat.
4. Tambahan Emoji Baru
Buat kamu yang suka pakai emoji, iOS 18.4 membawa tujuh tambahan emoji baru, yaitu:
- Wajah dengan kantung mata
- Sidik jari
- Pohon tanpa daun
- Sayuran berakar
- Harpa
- Sekop
- Cipratan warna
5. Aksi Baru di Shortcuts
Meskipun iOS 18.4 tidak membawa perubahan besar pada Siri, Apple tetap menambahkan banyak opsi aksi baru di aplikasi Shortcuts. Beberapa aplikasi Apple yang kini mendapat dukungan aksi baru adalah Books, News, Safari, Maps, dan masih banyak lagi.
Kapan iOS 18.4 Dirilis ke Publik?
6. Pembaruan di Wallet App
Di aplikasi Wallet, kini ada ikon menu tiga titik di pojok kanan atas. Menu ini memberikan akses ke pesanan, pengaturan, dan halaman baru bernama Subscriptions & Payments.
Di halaman ini, pengguna bisa melihat daftar langganan dan pembayaran berulang yang telah diotorisasi dengan Apple Pay.
7. Apple Maps EV Routing untuk Ford
Bagi pengguna kendaraan listrik Ford, Apple Maps akan segera mendukung pengisian daya di stasiun Tesla NACS, selain CCS. Fitur ini ditemukan dalam kode backend iOS 18.4 beta 2 dan kemungkinan besar akan hadir di pembaruan berikutnya.
Kapan iOS 18.4 Dirilis ke Publik?
Saat ini, iOS 18.4 beta 2 masih tersedia untuk pengembang, sementara versi publiknya kemungkinan akan dirilis akhir pekan ini. Versi final iOS 18.4 sendiri diperkirakan meluncur pada April 2024.
Apple Rilis iOS 18.4 Beta: Hadirkan Fitur Priority Notifications dengan Apple Intelligence
Apple baru saja merilis versi beta pengembang pertama untuk iOS 18.4. Versi beta ini menghadirkan fitur baru bernama Priority Notifications atau Notifikasi Prioritas yang didukung oleh Apple Intelligence.
Fitur baru di iOS 18.4 ini dirancang untuk membantu pengguna mengatur notifikasi. Jadi, mereka bisa memberikan prioritas pada peringatan yang lebih penting sekaligus mengurangi gangguan dari notifikasi yang kurang relevan.
Dikutip dari TechCrunch, Rabu (26/2/2025), notifikasi prioritas ini akan ditampilkan di bagian khusus pada Lock Screen
Nantinya, Apple Intelligence akan secara otomatis menganalisis dan menentukan notifikasi mana yang layak dimasukkan ke dalam kategori ini. Namun, pengguna tetap dapat menggeser layar ke atas untuk melihat seluruh notifikasi yang masuk.
Notifikasi Kronologis di iPhone
Saat ini, iPhone menampilkan notifikasi secara kronologis, dengan notifikasi terbaru berada di bagian atas. Namun, dengan fitur baru, notifikasi yang dianggap penting akan muncul lebih dahulu, meskipun diterima belakangan.
Dilaporkan, fitur Priority Notifications awalnya tidak aktif secara default.
Pengguna dapat mengaktifkannya dengan membuka aplikasi pengaturan, memilih menu "Pemberitahuan", lalu masuk ke bagian "Prioritaskan Notifikasi" untuk mengaktifkan opsi tersebut.
Apple Intelligence di Vision Pro
Selain itu, Apple mengumumkan bahwa Apple Intelligence akan hadir di Vision Pro sebagai bagian dari visionOS 2.4.
Saat ini, versi beta perangkat lunak ini tersedia untuk pengembang, sementara versi publik dijadwalkan rilis pada April.
Apple juga memperkenalkan Apple News+ Food, fitur baru yang memungkinkan pengguna mencari dan menyimpan resep dari berbagai mitra penerbitan News+