Sinetron Jejak Duka Diandra Janjikan Cerita Penuh Emosi, Intip Totalitas Pemainnya saat Syuting

12 hours ago 4

Liputan6.com, Jakarta - Jejak Duka Diandra tidak hanya menawarkan cerita penuh emosi di layar kaca. Sinetron terbaru yang ditayangkan SCTV ini juga menyimpan beragam kisah menarik selama proses produksinya. Sejak awal syuting, para pemain dan kru dihadapkan pada jadwal padat serta tuntutan akting yang cukup berat.

Sinetron ini dibintangi oleh deretan aktor lintas generasi, mulai dari Michelle Ziudith, Rio Dewanto, serta sejumlah aktor muda yang turut memberi warna baru dalam cerita. Salah satunya adalah Anastasya Panggabean, yang memerankan karakter Melissa.

Karakter Melissa digambarkan sebagai seorang gadis yang manja dan banyak bicara, dengan emosi yang meledak-ledak terutama ketika berhubungan dengan Dimitri, sosok pria karismatik idola banyak perempuan.

“Di sini berperan sebagai Melissa, dan ini adalah anak yang sedikit manja tapi dia cinta sama salah satu cowok yang ditaksir sama banyak cewe,” ujar Anastasya Panggabean di tayangan Halo Selebriti yang dibagikan kanal Youtube SCTV, Jumat, (9/1/2026).

7 Kilogram Demi Mendalami Karakter

Tidak hanya soal akting, peran Melissa juga menuntut perubahan fisik dari Anastasya. Untuk menyesuaikan karakter, ia harus menurunkan berat badan hingga tujuh kilogram. “Aku juga sempat merubah penampilan. Aku turun 7 kilo spesial buat judul ini,” ungkap Anastasya.

Ia mengaku tantangan ini cukup berat, terutama karena sebelumnya aktif di program kuliner. “Sebelumnya aku di program kuliner, yang secara alami seringkali melibatkan makanan. Di film ini saya dituntut untuk lebih memperhatikan bentuk tubuh saya agar tetap proporsional,” lanjut Anastasya.

Kehangatan di Ruang Istirahat Pemain

Di sela jadwal syuting, suasana hangat terasa di ruang istirahat para pemain. Anastasya bahkan mengajak tim program hiburan berkeliling base camp untuk memperkenalkan kru yang bekerja di balik layar. “Sekarang kita lagi break shooting. Karena lagi isoma, istirahat, sholat, dan juga makan,” ungkapnya.

Ia memperlihatkan bagaimana tim make up dan wardrobe bekerja cepat saat terjadi kendala kostum. Dalam hitungan menit, masalah bisa diselesaikan tanpa mengganggu jadwal syuting, menunjukkan kekuatan kolaborasi tim produksi.

Bimbingan Pemain Sinetron dan Harapan

Di lokasi syuting, Anastasya menerima banyak bimbingan dari pemain senior, salah satunya Ira Wibowo yang berperan sebagai Laras. Ia memanfaatkan waktu istirahatnya. untuk mempersiapkan adegan berikutnya.

Sebagai pemain senior, Ira berharap sinetron ini bisa diterima dengan baik oleh penonton. “Harapannya pasti bisa mendapat tempat di hati pemisa dan kita bisa lama menghibur penonton,” ujar Ira Wibowo

Lanjut Baca:

Saksikan FTV Kisah Nyata Siang di Indosiar, Minggu 11 Januari Via Live Streaming Pukul 12.00 WIB

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |