loading...
Durai Murugan, Menteri India yang seru warga India Utara untuk melakukan poliandri. Foto/The Hindu
JAKARTA - Durai Murugan, seorang menteri senior India tengah jadi sorotan setelah menyerukan warganya di wilayah utara melakukan Poliandri atau seorang wanita memiliki dua atau lebih suami secara bersamaan.
Seruan poliandri ini diungkapkan oleh Durai Murugan dalam sebuah pertemuan massa pada awal Maret 2025 lalu. Dia juga menyebutkan jika poliandri telah jadi budaya di wilayah India Utara.
Tidak cukup sampai di situ, menteri itu juga memperingatkan jika akan ada hukuman potong lidah bagi siapapun yang menghina Tamil Nadu atau masyarakat di wilayah India Selatan.
Pengumuman itu disampaikan ketika wilayah India Selatan dan India Utara bersitegang masalah perbatasan.
Sosok Durai Murugan
Terkait seruannya yang kontroversial, mulai banyak pihak dari mancanegara yang mencari informasi sebenarnya siapa itu sosok Durai Murugan.
Dia sebenarnya adalah seorang politisi senior India yang telah memainkan peran penting dalam politik Tamil Nadu selama lebih dari lima dekade.
Durai Murugan lahir pada 1 Juli 1938 di Gudiyatham, Tamil Nadu. Dia dikenal sebagai anggota terkemuka dari partai Dravida Munnetra Kazhagam (DMK) dan saat ini menjabat sebagai Menteri Sumber Daya Air Tamil Nadu serta Pemimpin Fraksi di Majelis Legislatif negara bagian tersebut.
Durai Murugan juga dikenal sebagai seorang advokat dengan latar belakang pendidikan di bidang hukum. Dia menyelesaikan gelar Master of Arts dan Bachelor of Laws.
Karier politik Durai Murugan dimulai pada tahun 1954 ketika dia bergabung dengan DMK. Sejak saat itu, ia telah terpilih sebagai anggota Majelis Legislatif Tamil Nadu sebanyak sepuluh kali, mewakili konstituensi Katpadi dan Ranipet.