Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie

1 day ago 8

loading...

JAKARTA - - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie , memberikan tanggapannya tentang pergantian pelatih di Pelatnas PBSI. Sektor tunggal putra pun kena imbas cukup signifikan karena saat ini mereka memiliki kepala pelatih baru yakni Indra Wijaya.

Sebelumnya, kepala pelatih tunggal putra utama PBSI dipegang oleh Mulyo Handoyo. Akan tetapi, karena alasan kesehatan Mulyo tak lagi mengisi kursi kepala pelatih tunggal putra, namun tetap di PBSI sebagai kepala pelatih seluruh sektor

PBSI kemudian memutuskan Indra untuk mengisi kursi kosong kepala pelatih tunggal putra utama tersebut. Sebelumnya Indra sendiri menduduki posisi kepala pelatih tunggal putra pratama.

Adanya perubahan ini membuat Jonatan dkk sudah mengalami tiga kali perubahan pelatih dalam kurun waktu beberapa bulan saja. Sebelumnya, pada akhir tahun lalu Jonatan dkk harus berpisah dengan Irwansyah.

Pada awal tahun, Jonatan dkk pun dilatih oleh Mulyo. Namun, kini pada April 2025, tunggal putra utama akan ditangani oleh Indra yang sebelumnya juga pernah menjadi kepala pelatih tunggal putri utama di PBSI.

Menanggapi hal ini, Jonatan mengaku cukup kaget. Apalagi, ia baru beberapa bulan saja dilatih oleh Mulyo dan harus melakukan adaptasi lagi dengan pelatih baru.

"Ya cukup kaget karena baru diumumkan kemarin ya, waktu di BAC. Jadi pas persiapan BAC masih dengan pelatih lama, tapi pas pulang dan persiapan sudirman ada pelatih baru," ungkap Jonatan, saat ditemui di Pelatnas PBSI, dikutip Kamis (16/4/2025).

"Ya, belum bisa bilang gimana-gimana. Belum tahu banget, tadi juga masih dikasih kebebasan programnya karena baru pulang juga, sampe hari Senin kemarin. Jadi memang masih belum ikut program dengan pelatih tapi sepertinya enggak sama," tambahnya.

"Ya enggak tahu juga. Kan baru tiga bulan dan mungkin baru empat pertandingan dengan pelatih lama, ya mungkin sudah ada pertimbangan dan keputusan yang diambil pengurus. Ya kami sebagai atlet cuma menjalani saja," lanjutnya.

Namun begitu, Jonatan sebagai pemain akan tetap profesional dan mengikuti keputusan tersebut. Ia bahkan akan terus beradaptasi dengan cepat agar bisa segera menyesuaikan bersama Indra.

Jonatan pun sejatinya ketika bersama dengan Mulyo masih harus melakukan banyak adaptasi. Namun, dengan adanya perubahan ini, ia lagi-lagi harus menjalani penyesuaian kembali.

"Pasti dong (ada penyesuaian). Pergantian pelatih yang begitu cepat karena setiap pelatih baru pasti ada adaptasi baru juga, harus kenal satu sama lain juga. Mungkin kalau dimiripkan seperti orang lagi PDKT dengan orang, jadi mesti kenal dulu," sambung Jonatan.

"Sebenernya tetap masih penyesuaian (dengan Mulyo). Seperti yang saya bilang, bukan sekadar tahu karakter masing-masing, tapi bagaimana cara penyampaian pelatih kayak dari bang Aboy, koh Mulyo, kan beda tuh cara pembawaannya. Cara kasih tahu di lapangan, cara kasih program di latihannya jadi memang masih banyak hal yang belom eksplore lebih. tapi memang ini sudah jadi keputusan ya sudah," tutupnya.

(sto)

Read Entire Article
Dunia Televisi| Teknologi |